KUTIM – Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Kutim) melalui Dinas Pariwisata (Dispar) menggelar Festival Pekan Ekonomi Kreatif Kutim Tahun 2025. Acara yang berlangsung selama tiga hari, mulai 27 hingga 29 November 2025 di Lapangan Heliped Kawasan Bukit Pelangi, Sangatta Utara, ini menjadi panggung besar kolaborasi antara pemuda dan pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) lokal.
Kepala Dispar Kutim, Nurullah, yang membuka acara tersebut mewakili Bupati, menyampaikan apresiasi tinggi kepada inisiator kegiatan, Komunitas Pemuda Kutim Hebat. Dalam sambutannya, Nurullah menyoroti pentingnya kegiatan produktif ini sebagai solusi nyata untuk mengarahkan energi generasi muda dari tantangan negatif era digital.
“Tantangan terbesar generasi muda saat ini bukan hanya bersaing dengan sesama, tetapi juga melawan kemalasan akibat kemajuan teknologi yang berpotensi menjerumuskan pada hal negatif seperti penyalahgunaan narkoba dan judi online (Judol),” ujarnya.
Festival ini melibatkan 58 pelaku UMKM yang memamerkan beragam produk mulai dari kuliner dan kerajinan. Selain itu, acara ini juga menjadi ajang berkumpulnya komunitas-komunitas unik seperti Komunitas Cosplayer, Komunitas Gamers, Komunitas Pesepeda Culture, dan Seniman Muda, membuktikan kekayaan kreativitas lokal Kutim. (ADV)


Pengadaan Tisu Toilet Senilai Rp261 Juta di Setda Kutim Viral, Bupati Mengaku Belum Paham Detailnya
Tekanan Fiskal di Kutim dan Desakan Kolaborasi Swasta untuk Pembangunan Daerah 3T
Transparansi Kunci Pembangunan: Desa Teluk Pandan Alokasikan Rp6 Miliar untuk Mengangkat Kualitas Jalan Tani dan Kehidupan Warga
Bupati Ardiansyah Resmikan Kantor Desa Muara Dun dan Balai Kelinjau Ilir, Tekankan Peningkatan Kapasitas SDM Aparat Desa
Disdikbud Kutim Komitmen Terapkan Restorative Justice: Mulyono Utamakan Mediasi dan Pendekatan Kekeluargaan untuk Kasus Sekolah
Bupati Kutai Barat Dorong UMKM Naik Kelas Lewat Pelatihan Kemasan Produk
Usai Dikeluhkan Pedagang, Kebijakan Tarif Lapak Bazar Ramadan Direvisi
Terkendala Efisiensi Anggaran, Pembangunan Pabrik Pakan Ikan di Loa Kulu Tertunda
Air Bangar Kembali Muncul, DKP Kukar Imbau Pembudidaya Ikan Lakukan Langkah Antisipasi