Sambaranews, KUKAR – Menurut hasil survei yang dirilis oleh Curva Survei Indonesia (CSI), masyarakat Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) menyatakan kepuasan terhadap kinerja Bupati dan Wakil Bupati Kukar, Edi Damansyah-Rendi Solihin.
Survei tersebut dilakukan pada tanggal 19 Januari – 23 Januari 2024 di Kukar, salah satu pusat populasi terbesar di Kalimantan Timur (Kaltim) yang saat ini berada dalam posisi strategis sebagai bagian dari Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. Metode survei menggunakan stratified multistage random sampling dengan jumlah sampel 1.200 responden dan margin of error +/- 2.83% pada tingkat kepercayaan 95%.
Hasil survei menunjukkan:
1. Tingkat kepuasan terhadap kinerja pemerintahan Edi-Rendi mencapai 80.92%. Secara individual, kepuasan terhadap Bupati Kukar, Edi Damansyah, adalah 81.75%, sementara tingkat kepuasan terhadap Wakil Bupati Kukar, Rendi Solihin, adalah 74.67%.
2. Tingkat kepuasan tersebut mencakup berbagai bidang, seperti menjaga kerukunan antar umat beragama (83.3%), meningkatkan kegiatan keagamaan (82.2%), pelayanan kesehatan (81.4%), pendidikan terjangkau (79.2%), hingga mengatasi masalah listrik yang sering padam (74.4%).
3. Elektabilitas kandidat Bupati Edi Damansyah – Wakil Bupati Rendi Solihin dalam simulasi pemilihan melawan kotak kosong adalah 76.5%.
4. Tantangan yang dihadapi meliputi menciptakan lapangan pekerjaan (21.6%), mengendalikan harga kebutuhan pokok (20.9%), dan menurunkan angka pengangguran dan kemiskinan (8.8%).
5. Aspirasi masyarakat untuk pengembangan Kukar diarahkan pada pembangunan pusat pertanian/perkebunan (21.6%), pendidikan (21.6%), pariwisata (18.3%), dan perdagangan (10.3%).
“Temuan-temuan survei di atas merupakan hasil potret di Bulan Januari 2024. Naik-turunnya penilaian dan persepsi publik terhadap kinerja pemerintah daerah sangat bergantung pada berbagai kebijakan dan dampaknya bagi masyarakat,” ucap Direktur Eksekutif Curva Survei Indonesia, Hendra Yasin.
Ia menyimpulkan, berdasarkan hasil survei tersebut, diketahui tingkat kepuasan publik yang tinggi terhadap pemerintah Kabupaten Kukar, konsisten dengan raihan elektabilitas Edi Damansyah – Rendi Solihin yang juga tinggi. *(*)