Open House Bupati Kukar. *(adv/ar)

Sambaranews.com, TENGGARONG – Dalam suasana Lebaran 2025, Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Edi Damansyah, menggelar open house Idulfitri di Pendopo Odah Etam, Senin (31/3/2025). Kegiatan ini menjadi sarana untuk mempererat hubungan antara pemerintah dan seluruh lapisan masyarakat, tanpa memandang latar belakang agama dan budaya.
Didampingi oleh Ketua TP PKK Kukar Maslianawati Edi Damansyah, serta sejumlah pejabat Pemkab, open house kali ini dihadiri tokoh agama, organisasi masyarakat, dan warga dari berbagai kecamatan.
“Rumah jabatan bupati ini adalah rumah rakyat. Siapa pun berhak datang, karena ini adalah salah satu wujud kehadiran negara di tengah masyarakat,” ujar Edi Damansyah di hadapan para tamu yang hadir.
Open house ini memperlihatkan suasana persaudaraan yang hangat. Para tamu berbaur dalam silaturahmi sambil menikmati sajian khas Idulfitri. Bahkan tak sedikit warga yang menyampaikan langsung aspirasi mereka kepada pemimpin daerah.
Menurut Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra, Akhmad Taufik Hidayat, acara ini bukan hanya ritual tahunan, tetapi juga bentuk konsolidasi sosial antara pemerintah dengan masyarakat.
“Kehadiran semua pihak dalam open house ini mencerminkan kebersamaan dan kolaborasi yang baik. Inilah bentuk harmoni yang perlu terus dijaga,” ucapnya.
Bupati Edi berharap bahwa momen Lebaran bisa menjadi penguat relasi antara pemerintah dan masyarakat. Melalui ruang terbuka seperti ini, warga dapat merasa lebih dekat dengan pemerintah dan yakin bahwa aspirasinya diperhatikan.
Open house ini juga memberi makna penting bagi upaya memperkuat semangat kebersamaan di tengah keberagaman. Pemerintah daerah menegaskan komitmennya untuk menjaga ruang-ruang sosial agar selalu inklusif dan menjunjung nilai toleransi.
Dengan suksesnya kegiatan ini, Pemkab Kukar berharap tradisi open house bisa terus menjadi bagian dari upaya membangun komunikasi yang sehat antara rakyat dan pemimpinnya. (ADV Diskominfo Kukar/nr)


Kebakaran Subuh Hanguskan 8 Bangunan di Liang Ilir, 12 KK Kehilangan Rumah: Damkar Terkendala Kurangnya Koordinasi Warga
Tiga Bangunan Hangus Terbakar di Sri Bangun, Damkar Kota Bangun Bergerak Cepat Padamkan Api
Dukungan Baru untuk Damkar Kota Bangun, Tingkatkan Kecepatan Penanganan
Kepala Pos Damkarmatan Kota Bangun Sambut Positif Bantuan Sarana Penyelamatan
Damkar Tabang Ajak Petani Kurangi Pembakaran Lahan demi Lingkungan yang Lebih Aman
Akses Jalan Kayu Jadi Kendala, Damkarmatan Muara Muntai Nilai Viar Lebih Efisien Dibanding Komodo
Bupati Kutai Barat Dorong UMKM Naik Kelas Lewat Pelatihan Kemasan Produk
Usai Dikeluhkan Pedagang, Kebijakan Tarif Lapak Bazar Ramadan Direvisi
Terkendala Efisiensi Anggaran, Pembangunan Pabrik Pakan Ikan di Loa Kulu Tertunda
Air Bangar Kembali Muncul, DKP Kukar Imbau Pembudidaya Ikan Lakukan Langkah Antisipasi