
Kodim 0907/Trk dan Polres Lakukan Patroli Rutin. (Pendam VI/Mlw.)
Sambaranews.com, TARAKAN – Kodim 0907/Tarakan (Trk) bersama Polres Tarakan kembali menggelar Patroli Gabungan TNI-Polri pada Jumat malam (28/02/25). Selain untuk memastikan kondisi keamanan wilayah tetap kondusif, patroli ini juga menjadi bagian dari penegakan hukum dan operasi simpatik menjelang bulan suci Ramadhan.
Komandan Kodim (Dandim) 0907/Trk, Letkol Kav Jhon B. C Simarmata, M.Han., menegaskan bahwa keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) bukan hanya tanggung jawab aparat keamanan, tetapi juga menjadi kewajiban seluruh elemen masyarakat.
“Di beberapa masjid dan kafe tadi, kami sempat menyampaikan imbauan dan berdiskusi dengan masyarakat agar bersama-sama menjaga ketertiban. Kegiatan serupa akan terus kami lakukan untuk memastikan bahwa Tarakan tetap menjadi kota yang aman,” ujar Dandim.
Selain memberikan edukasi kepada masyarakat, patroli gabungan ini juga bertujuan untuk menjamin kelancaran ibadah puasa di bulan Ramadhan. TNI-Polri akan terus melakukan pemantauan serta menyusun agenda patroli di beberapa lokasi yang dinilai rawan.
Dandim menambahkan bahwa pihaknya membuka komunikasi dengan masyarakat melalui call center kepolisian, sehingga warga dapat segera melaporkan kejadian atau hal-hal yang meresahkan.
“Informasi dari masyarakat sangat penting bagi kami karena jangkauan pengawasan kami terbatas. Oleh karena itu, kami berharap masyarakat turut berperan aktif dalam memberikan masukan dan melaporkan situasi di lingkungan masing-masing. Dengan kerja sama yang baik, kita bisa menjalani bulan Ramadhan dengan tertib dan aman,” tambahnya.
Selain itu, patroli ini juga berfokus pada mencegah gangguan Kamtibmas, seperti peredaran minuman keras (miras), tindakan kriminal, dan potensi konflik sosial lainnya.
“Kami akan terus meningkatkan patroli untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif, terutama selama bulan suci Ramadhan,” tegas Dandim.
Dalam kesempatan yang sama, Kapolres Tarakan, AKBP Adi Saptia Sudirna, menegaskan bahwa pihaknya akan terus berkoordinasi dengan Kodim 0907/Trk untuk mengantisipasi berbagai potensi gangguan keamanan selama Ramadhan.
“Kami, TNI-Polri, khususnya Kodim 0907/Trk dan Polres Tarakan, akan terus bersinergi dan tetap solid dalam menjaga Kamtibmas di Kota Tarakan. Kami ingin memastikan bahwa tidak ada peredaran minuman beralkohol (minol) yang dapat mengganggu kelancaran ibadah umat Muslim,” jelas Kapolres.
Dengan adanya patroli gabungan ini, diharapkan masyarakat dapat lebih disiplin dan ikut serta dalam menjaga keamanan serta ketertiban wilayah. Aparat keamanan juga mengimbau warga agar tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang dapat mengganggu stabilitas sosial.
“Kepolisian dan TNI selalu siap menjaga keamanan masyarakat. Namun, kami juga butuh dukungan dari seluruh warga untuk memastikan situasi tetap kondusif,” pungkasnya.
Pendam VI/Mlw.