
1.300 Peserta Meriahkan Jalan Sehat HUT Ke-67 Kodam VI/Mulawarman.
sambaranews.com, Balikpapan – Suasana penuh semangat dan kekeluargaan mewarnai kegiatan Jalan Sehat yang digelar dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-67 Kodam VI/Mulawarman. Kegiatan tersebut dilangsungkan di Lapangan Makodam VI/Mulawarman, Balikpapan, pada Selasa (15/07/25).
Dengan tema “Dengan Semangat Baja Siap Mengawal Pembangunan Menuju Indonesia Emas”, jalan sehat ini berhasil menarik antusiasme besar dari jajaran Kodam VI/Mulawarman. Sekitar 1.300 peserta yang terdiri dari personel TNI AD, TNI AL, TNI AU, Persit Kartika Chandra Kirana, Dharma Pertiwi, hingga keluarga besar Kodam VI/Mulawarman turut serta memeriahkan kegiatan tersebut.
Pangdam VI/Mulawarman, Mayor Jenderal TNI Rudy Rachmat Nugraha, S.I.P., M.Sc., memimpin langsung kegiatan ini dan secara simbolis melepas peserta bersama Ketua Persit KCK PD VI/Mlw, Ny. Yuli Sandha Rudy. Peserta menyusuri rute yang telah disiapkan di sekitar kawasan Makodam sebelum kembali ke garis akhir di halaman markas.
Dalam sambutannya, Pangdam menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian penting dalam rangkaian perayaan HUT Kodam, namun lebih dari itu, jalan sehat menjadi sarana untuk mempererat ikatan kebersamaan serta menjaga kesehatan fisik personel.
“Kegiatan ini menjadi momentum untuk memperkuat silaturahmi, semangat juang, dan kebugaran jasmani sebagai bekal utama dalam menjalankan tugas,” ujar Mayjen TNI Rudy Rachmat Nugraha dalam sambutannya.
Acara ini tidak hanya terbatas pada jalan sehat, tetapi juga dirangkaikan dengan pameran alat utama sistem senjata (alutsista) milik Kodam VI/Mulawarman. Tak hanya itu, stand UMKM yang dikelola oleh personel dan keluarga besar Kodam juga dibuka untuk umum, menampilkan berbagai produk lokal dan kreatifitas prajurit serta keluarganya.
Pameran tersebut memberikan edukasi kepada masyarakat dan keluarga TNI tentang kesiapan alutsista yang dimiliki Kodam, sekaligus menjadi sarana promosi produk UMKM dalam mendukung perekonomian keluarga prajurit.
Hadir pula dalam kegiatan tersebut Kasdam VI/Mulawarman, para pejabat utama Kodam, unsur dari TNI AL dan AU, serta jajaran pengurus organisasi kewanitaan di lingkungan TNI. Kebersamaan yang tercipta menjadi cerminan kekompakan dan semangat kolektif Kodam VI/Mulawarman sebagai penjaga stabilitas nasional.
Semangat yang ditunjukkan dalam kegiatan ini menjadi simbol kekuatan moril dan loyalitas jajaran Kodam VI/Mulawarman dalam mendukung pembangunan nasional menuju visi besar Indonesia Emas 2045. (vn)